Macam-Macam Minuman Tradisional Indonesia dan Manfaatnya
Source: Tribun |
Sobat, sungguh menjadi suatu kebanggaan tersendiri bagi kita yang dilahirkan dan dibesarkan di Indonesia. Indonesia merupakan negara yang kaya aka sumber daya alam dan kesenian yang serasa tidak akan ada habisnya. Tak hanya itu, Indonesia juga menyimpan jamuan tradisionalnya berupa makanan dan minuman yang terkenal serta menggugah selera bagi masyarakat pribumi bahkan dunia.
Melimpahnya sumber daya alam jenis rempah-rempah di Indonesia dimanfaatkan masyarakat untuk membuat beraneka ragam hidangan kuliner. Salah satu hidangan kuliner yang khas di Indonesia ialah minuman tradisional. Minuman tradisional merupakan minuman khas Indonesia yang terbuat dari bahan dasar rempah-rempah yang diolah secara tradisional. Selain nikmat, minuman ini Indonesia juga kaya akan manfaat bagi kesehatan kita. Apa aja macam-macam minuman tradisional yang ada di Indonesia beserta manfaatnya? Yukk simak pemaparan di bawah ini:
1. Es Cendol
Es Cendol merupakan minuman yang sangat menyegarkan. Di beberapa daerah, Es Cendol dikenal juga dengan Es Dawet. Semangkuk Es Cendol umumnya disajikan dengan campuran santan, tape, mutiara, gula merah, agar-agar, dan pastinya olahan tepung. Minuman ini menjadi ciri khas menu di daerah Banjarnegara, Purworejo, hingga Solo Jawa Tengah.
Sobat, Es Cendol bukan hanya menyegarkan disantap di musim panas, di sisi lain terdapat banyak manfaat bagi kesehatan di dalamnya, antara lain: (1) Membantu pencernaan. Kandungan tepung sagu memiliki manfaat yang baik untuk perut kembung dan kurang nafsu makan. Tak hanya itu, serat di dalam minuman ini juga berfungsi untuk melancarkan pencernaan. (2) Menjaga kesehatan tulang. Es Cendol memiliki kandungan kalsium yang cukup tinggi. Tentunya kalsium akan sangat bermanfaat untuk menjaga kesehatan tulang kita. (3) Meningkatkan asupan gula. Gula memiliki efek kurang baik jika dikonsumsi secara berlebihan. Gula menjadi salah satu asupan yang dibutuhkan tubuh untuk meningkatkan semangat dan aktivitas.
2. Wedang Jahe
Wedang Jahe adalah minuman tradisional khas nusantara yang berbahan dasar jahe. Selain menghangatkan tubuh, masih banyak manfaat yang bisa kita dapatkan dengan minum Wedang Jahe, antara lain: (1) Melancarkan sirkulasi darah. Kadar gingerol yang terkandung dalam jahe bermanfaat untuk melancarkan sirkulasi darah sebab kandungan tersebut bersifat antikoagulan yang dibutuhkan untuk mencegah penyumbatan pembuluh darah. (2) Mengobati demam. Wedang Jahe sering disebut sebagai alternatif pengobatan tradisional. Daripada menggunakan obat kimia, cobalah mengkonsumsi minuman ini untuk mengobati demam, khususnya demam anak. (3) Mempercepat program diet. Jahe tidak mengandung kalori sama sekali, tentunya hal ini akan mengurangi reksiko kelebihan kalori yang membuat berat badan naik. Selain itu kandungan dalam jahe akan meningkatkan metabolisme tubuh sehingga program diet akan lebih cepat.
3. Beras Kencur
Beras Kencur merupakan minuman yang berbahan dasar beras dan kencur, minuman ini lebih populer disebut Jamu Beras Kencur. Biasanya minuman ini dijual keliling oleh penjual jamu. Selain rasanya yang nikmat, minuman ini juga kaya akan manfaat, antara lain: (1) Meningkatkan nafsu makan. Kandungan kencur di dalam minuman ini bermanfaat untuk meningkatkan nafsu makan. Tentunya minuman ini akan sangat cocok untuk yang nafsu makannya kurang, terutama anak-anak. (2) Menebalkan dinding lambung. Mengkonsumsi minuman ini setiap hari bermanfaat untuk kesehatan lambung. Tentunya minuman ini sangat cocok bagi semua orang khususnya bagi penderita maag. (3) Mengobati masuk angin. Rasa hangat dari kencur bermanfaat untuk mengobati masuk angin. Minuman ini juga bisa digunakan untuk menghilangkan rasa mual.
Nah sobat, bagaimana menurut anda tentang macam-macam minuman tradisional Indonesia yang nikmat dan kaya akan manfaat? Perlu diketahui ya sobat, bahwa minuman tradisional di Indonesia diwariskan dari para leluhur. Agar warisan leluhur ini tidak punah, mari kita ikut melestarikan ya sobat. Selamat minum ^_^
Belum ada Komentar untuk "Macam-Macam Minuman Tradisional Indonesia dan Manfaatnya"
Posting Komentar